Thursday 23 June 2016

Beberapa Manfaat Dan Keutamaan Dalam Melaksanakan Shalat Sunnah Tarawih

Berhubung karena sekarang adalah bulan suci Ramadhan, maka pada blog AMALAN ISLAMI ini akan membahas tentang amalan di bulan suci Ramadhan. Melakukan ibadah pada bulan Ramadhan dengan
niat untuk mendapat pahala itu banyak sekali macamnya, salah satunya ialah shalat Sunnah Tarawih. Melaksanakan ibadah di bulan Ramadhan itu akan berbeda pahalanya jika melakukan ibadah pada hari-hari biasa.Oleh karena itu, perbanyaklah beribadah agar pahalanya berlipatganda.

Shalat Sunnah Tarawih

Shalat Sunnah Tarawih dalam bahasa Arab adalah bentuk jamak dari "Tarwiihatun" yang diartikan sebagai "waktu sesaat untuk istirahat". Shalat Sunnah Tarawih adalah shalat sunnah malam yang dikerjakan pada bulan Ramadhan, shalat Tarawih hukumnya sunnah muakkad, boleh dikerjakan sendiri atau berjamaaah. Shalat sunnah Tarawih dilakukan sesudah shalat Isya sampai waktu fajar.

Cara Mengerjakan Shalat Sunnah Tarawih

Tiap-tiap dua rakaat diakhiti dengan salam, setelah selesai shalat Tarawih hendaknya diteruskan dengan shalat Witir. Umumnya shalat Witir dilakukan sebanyak tiga raka'at dengan satu salam. Dan sebaiknya mengikuti shalat sunnah Tarawih sesuai yang dilakukan oleh imam.Kalau imam shalat 8 rakaat+3 rakaat Witir, makmum mengikuti itu. Bila makmum ingin menambah jumlah rakaat sebaiknya dilakukan di rumah. Kalau imam melaksanakan shalat 20 rakaat, maka sebaiknya mengikutinya. Bila ia hanya ingin mlaksanakan 8 rakaat, maka hendaknya ia undur diri dari jamaah dengan tenang dengan tidak mengganggu jamaah yang masih melanjutkan shalat Tarawih.

Karena di zaman Rasulullah SAW, shalat Tarawih pada umumnya dikerjakan sebanyak 8 rakaat. Hal ini dikarenakan agar tidak menimbulkan sesuatu keberatan. Selain itu, Rasulullah SAW juga tidak memberatkan shalat ini untuk ditunaikan di mesjid, karena tisak mau sahabat berfikiran shalat ini shalat wajib.
Sedngkan pada zaman khalifah Umar bin Al-Khattab beliau menambah lagi dengan menjadikan 20 rakaat, karena beliau berpendapat bahwa orang-orang Islam pada zamannya itu tidak keberatan lagi menunaikan shalat sebanyak itu.

Adapun niat shalat Tarawih adalah sebagai berikut

Ushalli Sunnata ttarwihi raka'ataini (ma'muman/imaman) lillahi ta'ala.

" Aku niat shalat Tarawih dua Raka'at (menjadi makmum/imam) karena Allah Ta'ala".

Manfaat dan keutamaan Shalat Tarawih

Seperti yang disabdakan oleh Rasulullah SAW dan diriwayatkan oleh Ali bin Abi Thalib, berikut adalah keutamaan dan hikmah shalat Tarawih.

Manfaat dan keutamaan Shalat Sunnah Tarawih

  1. Malam Ke 01
    Siapa yang shalat Tarawih pada malam pertama, maka akan dihapus dosa seorang mukmin seperti ketika ia dilahirkan.
    "Barangsiapa melakukan puasa Ramadhan karena iman dan mencari pahala, maka dosa-dosanya yang lalu akan diampuni.
  2. Malam ke 02
    Shalat Tarawih pada malam kedua diampuni dosa dirinya dan kedua orang tuanya, jika keduanya mukmin.
  3. Malam ke 03
    Malaikat berseru dari 'Arsyi "Telah diangkat amalnya, dan dosanya yang telah lalu diampuni oleh Allah SWT".
  4. Malam ke 04
    Baginya mendapat pahala, seperti membaca kitab Taurat, Zabur, injil dan Al-Qur'an.
  5. Malam ke 05
    Allah SWT memberinya pahala seperti pahala shalat di Masjidil Haram, Masjid Madinah dan Mesjid Aqsha.
  6. Malam ke 06
    Allah SWT memberinya pahala Thawaf di Baitul makmur dan dimintakan ampun baginya oleh setiap batu.
  7. Malam ke 07
    Seperti pahala yang diperoleh nabi Musa AS dan penolongnya dari kejahatan Fir'aun dan Hamman.
  8. Malam ke 08
    Allah SWT memberikannya pahala seperti pahala yang diberikan kepada Nabi Ibrahim AS.
  9. Malam ke 09
    Allah SWT akan memberinya pahala seperti pahala ibadahnya Nabi Muhammad SAW.
  10. Malam ke 10
    Allah SWT memberinya rezeki dan kebaikan di dunia dan diakhirat.
  11. Malam ke 11
    Allah SWT memberinya pahala seperti pahala empat kali orang yang haji dan umrah, setiap yang haji bersama seorang Nabi, dan setiap yang umrah bersama orang yang benar dan yang syahid.
  12. Malam ke 12
    Ia datang pada hari kiamat kelak dengan wajah yang berseri-seri seperti bulan purnama.
  13. Malam ke 13
    Ia datang pada hai kiamat, selamat dari kejahatan (kejelekan).
  14. Malam ke 14
    Semua malaikat menyaksikan bahwa sesungguhnya orang tersebut telah shalat Tarawih maka pada hari kiamat kelak Allah SWT tidak akan menghisabnya.
  15. Malam ke 15
    Para malaikat bershalawat kepadanya dan menjaganya di Arsy' dan Kursi.
  16. Malam ke 16
    Allah SWT mencatat baginya akan dibebaskan dari api neraka dan masuk surga.
  17. Malam ke 17
    Diberikannya pahala seperti pahala para nabi.
  18. Malam ke 18
    Satu malaikat berseru;"Hai hamba Allah, bahwasanya Allah SWT telah meridhai kamu dan kedua orang tuamu".
  19. Malam ke 19
    Allah SWT akan mengangkatnya ke surga Firdaus.
  20. Malam ke 20
    Allah SWT memberikan pahala para syuhada dan orang-orang shaleh.
  21. Malam ke 21
    Allah SWT membuatkan baginya sebuah istana di surga dari cahaya.
  22. Malam ke 22
    Pada hari kiamat nanti, selamat dari kesulitan dan kesusahan.
  23. malam ke 23
    Allah SWT membangunkan baginya kota di surga.
  24. Malam ke 24
    Permintaannya dikabulkan oleh Allah SWT.
  25. malam ke 25
    Allah SWT mengangkatnya dari siksaan kubur.
  26. Malam ke 26
    Allah SWT mengangkat baginya pahal empat puluh tahun (40 thn).
  27. Malam ke 27
    Ia akan melewati jalan shiratal mustaqim pada hari kiamat kelak seperti kilat menyambar.
  28. Malam ke 28
    Allah SWT mengangkat baginya seribu (1000) derajat di surga.
  29. Malam ke 29
    Allah SWT memberikan pahala seribu (1000) haji yang makbul.
  30. Malam ke 30
    Allah SWT berfirman:"hai hamba-Ku, makanlah buah-buahan di dalam surga dan mandilah engkau dengan air Salsabil dan minumlah dari telaga Kautsar, Aku Tuhanmu dan engkau hamba-Ku".
Itulah manfaat dan keutamaan shalat Tharawih. Shalat Tharawih juga merupakan salah satu amalan Islami. Yang jika dilaksanakan kita akan mendapatkan pahala dan kebahagiaan. Namun, apabila tidak dilaksanakan maka kita tidak akan mendapatkan apa-apa. Dengan melaksanakan shalat Tharawih msetiap malam, selain mendapatkan keutamaan di atas maka ia juga akan merasa hatinya tenteram dan berbahagi dalam hidup.Masya Allah...
Semoga postingan ini bermanfaat. Terima kasih telah berkunjung. 


Mohon di share, kerena berbagi adalah ibadah. Salam senyum :)

No comments:

Seekor Kerbau yang Bisa Mati Hanya Dikarenakan Sebuah Opini

Bismillahirahmanirrohim,, Hai sahabat blogger... Kembali lagi di blog